Iklan Bijaks

Create your own banner at mybannermaker.com!

Kamis, 13 Juni 2013

Kecerdasan Didalam Ilmu Politik


"Politik yang baik membawakan kedamaian untuk anak bangsa. Gambar : Istimewa"


Kecerdasan kekuatan dalam hal politik juga semakin penting di jaman modern, jika seseorang yang tak tahu akan politik rasanya kita ketinggalan jaman. Dan apabila seseorang tak mau tahu akan politik, berarti mereka sudah tidak ikut dalam partisipasi generasi kedepan bangsa ini untuk menuju kehidupan yang lebih baik lagi. Maka politik disini sangatlah penting untuk generasi kedepan agar lebih baik lagi. Politik secara umum adalah sikap toleran untuk pandangan kedepan tentang keadaan Negara kita, lingkungan sekitar, dan masyarakat2 setempat. Kadang Politik disini dibilang buruk,, sebenarnya politik itu tidaklah buruk yang kalian bayangkan, hanya orangnya saja yang salah menjalankan politiknya. Seperti halnya dia dengan ilmu politik yang salah, dapat memperalat masyarakat, menipu, dan bahkan korupsi. 


Di Negara kita tentunya mendapat peringkat keempat yang namanya Negara terkorup. Apakah kita tidak malu dengan negara2 lainnya. Dimanakah letak kemaluan anda dalam menyikapi hal yang seperti ini !!... Karena ada beberapa orang yang bersalah sehingga dapat menyangkut banyak orang. Kapankah Negara kita bersih dari yang namanya korupsi ??... Marilah kita pelajari ilmu politik yang baik itu. Dan harus hati2 jika sudah tahu betul tentang ilmu politik, anda akan di uji terus dengan tuduhan2 yang tidak mengenakan apabila anda diketahui berbuat salah dan bisa dibesar-besarkan masalahnya, maka anda harus hati2 dalam mempelajari ilmu politik yang baik itu seperti apa.

Politik memainkan peranan penting dalam kegiatan bisnis dan di kantor. Kegiatan politik yang tercela akan mengakibatkan munculnya permainan kekuasaan, negosiasi yang sulit, terhambatnya kreatifitas, rusaknya wibawa, fitnah, kebohongan dan kecurangan. Sebaliknya, politik yang bijaks menjadi politik yang etis mampu memperkuat komunikasi, mempermudah perjanjian bisnis, membantu menemukan solusi kreatif, menciptakan suasana saling menghargai, dan memperkuat ketrampilan pengambilan keputusan.

Yang kita ketahui kalangan masyarakat menpresepsikan bahwa politik itu adalah buruk, itu salah besar. Dari sini generasi muda berperan penting dalam menyikapi hal seperti ini agar tidak menyebar luas. Ayo kita bangkit demi bangsa dan Negara ini dengan berpatokan pata nilai2 Pancasila. Dan mulailah belajar tentang ilmu Politik yang baik dan benar demi masyarakat kita !!!... Ayo Semangat anak Bangsa !!!....


Oleh : Bayu Satrya
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar